Recent News

InformasiTottenham Hotspur Tundukkan Manchester United 2 - 0 Tanpa Balas,ALLHERE


Dunia Bola - Tottenham Hotspur menundukkan Manchester United di lanjutan Liga Inggris. Mereka berhasil menang 2-0 atas Setan Merah di Wembley, Kamis (1/2/2018) dinihari WIB. 

Mereka mampu sedikit menguasai jalannya pertandingan dengan catatan penguasaan bola 52,4 persen dalam data yang dilansir situs resmi turnamen. Ada sebanyak 22 tembakan yang dilepaskan oleh tim asuhan Mauricio Pochettino itu, enam mencapai sasaran. 
Sementara itu, MU, yang kesulitan menembus pertahanan Spurs, cuma enam kali melepaskan tembakan. Ada tiga yang mencapai sasaran, tak ada yang menjadi gol.

Spurs unggul dua gol saat babak pertama. Eriksen dan gol bunuh diri Jones yang membawa tim asal London utara itu memimpin di babak pertama.

Peluang pertama Spurs di babak kedua tercipta lewat Son Heung-min pada menit ke-49. Tendangan pemain Korea Selatan itu masih menyamping.

Umpan panjang Paul Pogba di menit ke-56, bisa dikuasai Romelu Lukaku di kotak penalti Spurs. Tendangan keras pemain Belgia itu bisa ditepis oleh kiper Spurs, Hugo Lloris.

Usaha Kane dua menit berselang masih bisa ditangkap oleh kiper MU, David De Gea. Spurs melewatkan peluang lagi, kali ini tendangan Son di menit ke-69 masih menyamping.

Kane mengancam pada menit ke-75. Tendangannya dari dalam kotak penalti masih bisa diblok oleh bek MU, Chris Smalling hingga berbuah tendangan sudut.

Kesalahan umpan Ander Herrera sesaat kemudian membuat situasi berbahaya untuk MU. Bolanya bisa dikuasai Eric Dier, lalu bisa melepaskan tendangan, yang arahnya belum tepat sasaran.

Di sisa pertandingan tak ada lagi gol tambahan, Spurs menang dengan skor akhir 2-0.

Dengan tambahan tiga poin ini, Spurs tetap ada di posisi kelima klasemen dengan raihan 48 poin. Sementara itu, MU tetap menghuni peringkat kedua dengan raihan 53 angka.
Share on Google Plus

About resep

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Posting Komentar