Chelsea tampil relatif dominan di sepanjang babak pertama. Namun tak banyak peluang bersih yang mampu diciptakan oleh tuan rumah.
Upaya Pedro untuk mencetak gol dari luar kotak penalti masih belum mengancam gawang Bournemouth. Tembakannya melambung di atas mistar gawang.
Bournemouth mendapat peluang lewat sepakan Jordon Ibe di menit ke-25. Namun upaya Ibe itu bisa diantisipasi oleh Thibaout Courtois. Skor kacamata menutup pertandingan babak pertama.
Memasuki babak kedua, Chelsea mendapat tendangan bebas di depan kotak penalti Bournemouth. Alonso maju sebagai eksekutor, tapi tendangannya masihi melayang tipis di atas mistar gawang.
Tak lama kemudian, tepatnya di menit ke-51, Chelsea justru kebobolan. Callum Wilson merebut bola dari Tiemoue Bakayoko dan kemudian melakukan operan satu-dua dengan Jordon Ibe. Umpan terobosan dari Ibe kemudian ditutaskan menjadi gol oleh Wilson.
Tim tamu nyaris menggandakan keunggulan lewat tendangan Steve Cook dari luar kotak penalti. Namun bola masih melebar dari sasaran.
Bournemouth kemudian benar-benar mencetak gol keduanya di menit ke-64. Dari sisi kiri, Junior Stanislas yang menerima bola dari Wilson kemudian menaklukkan Courtois dengan tendangan dari dalam kotak penalti.
Tiga menit kemudian, Chelsea semakin terbenam usai Bournemouth memperlebar keunggulan. Chelsea gagal menghalau tendangan sudut dan bola jatuh ke kaki Stanislas. Dia mencoba melepaskan tembakan yang kemudian dibelokkan oleh Nathan Ake untuk menjebol gawang Courtois.
Sampai laga usai, upaya Chelsea untuk mencetak gol tak membuahkan hasil. Pasukan Antonio Conte itu pun harus menyerah dari Bournemouth.
Akibat kekalahan ini, Chelsea turun ke peringkat empat klasemen dengan 50 poin dari 25 pertandingan. Sementara Bournemouth naik ke posisi ke-10 dengan 28 poin.
0 comments:
Posting Komentar