Liga 2, Semen Padang Ingin "Happy Ending" di Markas Persibat
PADANG, KOMPAS.com - Semen Padang ingin happy ending saat menghadapi Persibat Batang di Jawa Tengah, Selasa (15/5/2018), dalam lanjutan Liga 2 Indonesia. Pelatih Semen Padang Syafrianto Rusli meminta anak asuhnya bermain dengan percaya diri.
"Para pemain harus bermain dengan strategi yang sudah kami tetapkan. Kami ingin poin melawan Persibat," ujar Syafrianto, Senin (14/5/2018).
Syafrianto menilai Persibat merupakan tim yang bagus. Untuk itu para pemain Semen Padang tak boleh lengah dalam mengawal.
"Persibat memiliki striker yang bagus. Namun kami tidak akan memberi pengawalan khusus kepada striker Persibat. Setiap pemain Persibat yang masuk dalam kotak berbahaya wajib diberi pengawalan. Terutama tendangan dari luar kotak penalti," bebernya.
Nada optimistis untuk meraih kemenangan juga disampaikan pemain belakang Semen Padang, Ngurah Nanak. Dia juga menyebutkan bahwa tidak ada permasalahan meski pertandingan nanti tanpa penonton.
"Bermain di kandang lawan menjadi motivasi tersendiri," bebernya.
0 comments:
Posting Komentar