Ramadhan, Semen Padang Liburkan Pemain Satu Minggu
PADANG, KOMPAS.com - Menghadapi bulan Ramadhan, tim pelatih meliburkan pemain selama satu minggu setelah pertandingan melawan Persibat Batang.
Hal ini diberikan agar pemain bisa berkumpul bersama keluarganya.
"Setelah melawan Persibat, tim diliburkan.Tim kembali menggelar latihan pada Rabu (23/5/2018)," ujar Media Officer Semen Padang, Roni, Rabu (16/5/2018).
Saat ini, Semen Padang kokoh di puncak klasemen sementara wilayah barat Liga 2 Indonesia dengan 12 poin hasil dari lima pertandingan.
"Saya minta para pemain tidak cepat puas dengan kondisi saat ini. Sebab, pertandingan masih banyak. Jika mereka terlena, bisa saja mereka terjatuh," ujar pelatih Semen Padang, Syafrianto Rusli, Rabu (16/5/2018).
Baca juga: Kalahkan Persibat Batang, Semen Padang Penuhi Target
Syafrianto mengatakan, masih terdapat beberapa kelemahan di dalam timnya.
"Makanya, kami akan melakukan evaluasi, di mana letak kekurangan kami selama ini. Itu akan kami perbaiki di dalam latihan agar tidak kembali terulang saat pertandingan selanjutnya," ujarnya.
Namun, Syafrianto juga memuji para pemain muda yang mereka miliki saat ini, seperti Rosad, Manda Cingi, Fridolin, dan lainnya. Para pemain muda ini mampu menunjukkan kualitasnya dan bahkan selalu menjadi pilihan utama di setiap pertandingan.
"Para pemain muda tersebut mampu bermain dengan baik dan wajar mereka menjadi pilihan utama di tim. Saya berharap pemain tersebut bisa menjaga peformanya," katanya.
0 comments:
Posting Komentar